Blogger Widgets

Rabu, 02 Desember 2015

Budaya, Makanan, Ciri khas Kota Blitar

A. Budaya
 





 Salah satu contoh budaya blitar adalah Grebeg Pancasila, Grebeg adalah salah satu contoh budaya atau tradisi masyarakat Jawa yang biasanya diselenggarakan sebagai upacara peringatan hari-hari besar tertentu. Masyarakat Blitar menggunakan tradisi Grebeg untuk memperingati secara khusus Hari Kelahiran Pancasila setiap tanggal 1 Juni, yaitu Grebeg Pancasila, yang menjadi satu kesatuan dalam rangkaian acara peringatan Bulan Bung Karno – bulan Juni.



 

 B. MAKANAN KHAS BLITAR
   Makanan khas Blitar yang paling terkenal adalah sego pecel (nasi pecel) khas Blitar. Nasi pecel khas Blitar ini berbeda dengan pecel khas daerah lainya, karena tekstul bumbu pecel kancangnya lebih halus, juga agak berminyak, bercita rasa manis dan gurih. Bahan utama dari sambal pecel adalah kacang tanah sangrai dan cabai rawit yang dicampur dan ditumbuk dengan bahan lainnya seperti kencur, daun jeruk purut, bawang putih, asam jawa, gula merah, dan garam. Pecel sering juga dihidangkan dengan tempe goreng, rempeyek kacang, rempeyek ebi, rempeyek kedelai.










C. CIRI KHAS KOTA BLITAR



Ciri khas kota Blitar yang paling terkenal ialah Makam Plokamator Bung Karno. Kota Blitar telah dikenal masyarakat se antero Nusantara sebagai Kota Kebangsaan dengan adanya Makam Proklamator Bung Karno dan sebagai destinasi utama para wisatawan yang mengunjungi Kota Blitar. Blitar kota Perjuangan begitu kata para leluhur kita dahulu. Blitar memiliki banyak cerita yang begitu heroik bagi guru bangsa ini. Soekarno, Presiden pertama Indonesia ini merupakan warga asli Blitar.Hingga saat ini masih banyak wisatawan yang berkunjung ke Makam Bung Karno yang berada di Jalan Kalasan no. 1 Blitar. Saat anda memasuki wilayah jalan utama di Makam Bung karno ini anda akan menemukan sebuah gapura Agung yang menghadap ke selatan yang berhadapan dengan Cungkup Makam Bung Karno berbentuk bangunan Joglo, yakni bentuk seni bangunan jawa yang sudah dikenal sejak dahulu. Untuk memasuki wilah Makam Bung karno, aksesnya sangat mudah. Dan sekarang telah di bangun Museum ataupun Perpustakaan, maka jika anda ingin mengenang atau mengetahui bagaimana kehidupan Bung Karno anda dapat singgah di Kompleks Makam Bung karno.






sumber gambar :
http://dokumentasi.blitarkota.go.id/upload/387.jpg 
https://bumburaja.files.wordpress.com/2015/03/pecel-tulung-agung1.jpg
http://www.dodaholiday.com/wp-content/uploads/2015/02/makam-bung-karno-wikipedia1.jpg

Tidak ada komentar:

Posting Komentar